Facebook

Senin, 25 September 2017

Yustin dan Nunik Harmonis di Pengajian Muslimat NU

Ketua TP PKK Lampung Yustin Ridho Ficardo, Bupati Lamtim Chusnunia Chalim, Wakil Bupati Zaiful Bokhari, ketua PC Muslimat NU Lamtim menghadiri pengajian rutin bulanan Muslimat NU Kecamatan Pekalongan. Minggu (24/9/2017). Dok. Humas Pemprov


SUKADANA (Lampost.co) -- Ketua TP PKK Provinsi Lampung Yustin Ridho Ficardo yang juga Pembina Pengajian Ar-Ridho Lampung menghadiri pengajian rutin bulanan sekaligus menyambut Tahun Baru 1 Muharam 1439H Muslimat NU Kecamatan Pekalongan, di Desa Adirejo, Pekalongan Lampung Timur, Minggu (24/9/2017).

Pengajian rutin bulanan ini dihadiri pula Bupati Lampung Timur Chusnunia Chalim, Wakil Bupati Lampung Timur Zaiful Bokhari, camat Pekalongan, ketua PC Muslimat NU Lampung Timur, dan ketua PAC Muslimat NU Pekalongan serta 2.000-an jemaah Muslimat NU Pekalongan Lampung Timur.

Dalam pengajian tersebut Yustin Ridho Ficardo memberikan tali asih kepada 50 anak yatim piatu dan 50 orang tua jompo tidak mampu. Melalui sambutannya, Yustin menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada pengurus Muslimat dan jemaah yang rutin mengadakan kegiatan pengajian sebagai bentuk pembinaan rohani.

Dalam rilis yang diterima Lampost.co, selain menyampaikan salam hangat dari Gubernur M Ridho Ficardo kepada jemaah, Yustin Ficardo juga memohon dukungan kepada warga nahdliyin, khususnya jemaah Muslimat NU agar pembangunan yang dilaksanakan Gubernur Ridho Ficardo dapat berjalan lancar dan terus berlanjut.

Yustin memaparkan banyak program di bawah kepemimpinan Ridho Ficardo yang terkait dengan tradisi warga nahdliyin, misalnya Program Rohani Ziarah Makam Wali Songo. Hal tersebut karena Ridho Ficardo sendiri lahir dari keluarga yang kental dengan tradisi santri, yaitu dari ayahanda yang berasal dari Tulung Agung, Jawa Timur.

Dalam acara ini, Yustin Ficardo memilih dan mengajukan tiga orang lanjut usia dan satu orang pemimpin pondok pesantren untuk mengikuti program umrah yang sudah menjadi program Pemerintah Provinsi Lampung.

Segenap jemaah menyambut meriah kehadiran Yustin Ridho Ficardo yang terkenal keramahanannya. Di tengah-tengah pengajian banyak jemaah meminta foto bersama denganYustin.

Sumber : https://goo.gl/Pn6yjF

0 komentar:

Posting Komentar